DaerahSulawesi

Garda Nusantara Maros Lakukan Aksi Kemanusiaan

×

Garda Nusantara Maros Lakukan Aksi Kemanusiaan

Sebarkan artikel ini
Garda Nusantara Maros.dipimpin Yusdal Yusuf S.Sos, M.si.

Maros, Radarbuana.com – Sebagai wujud simpati dan keperihatinan, pengurus Garda Nusantara Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan langsung turun ke jalan melakukan aksi sosial, di beberapa titik dalam kota Maros.

Garda Nusantara melakukan pembagian sembako, masker dan hand sanitizer kepada warga,  diantaranya tukang becak, ojek dan para pedagang kecil di pinggir jalan, Minggu (05/04/2020).

Garda Nusantara berikan sembako

Pembagian sembako juga dilakukan di panti Asuhan Nuryadi Pacelle dan para tukang becak. Kemudian pembagian masker dan hand sanitezer juga kepada para pedagang di PTB, dan pengendara yang melitas diarea PTB.

Aksi pembagian sembako dan Apd kepada warga tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Garda Nusantara  Maros. Yusdal Yusuf S.Sos, M.si.

Yusdal Yusuf kepada Radarbuana.com menjelaskan, kalau aksi sosial yang dilakukan hari ini merupakan wujud simpati dan perhatian kepada warga masyarakat yang terdampak covid 19. Mengingat Kabupaten Maros ini salah satu daerah pandemik corona cukup tinggi di Sulawesi Selatan.

“Kami bersama pengurus Garda Nusantara melakukan aksi ini sebagai wujud simpati dengan mewabahnya Covid-19 di daerah kita ini. Dan sebagai bentuk partisipasi meringankan beban kepada warga. Aksi ini akan terus berlansung ditempat lain,” ungkap Yusdal. Herman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *