DaerahKesehatan

Karawang Tes Swab Massal Melacak Kasus Virus Corona 

×

Karawang Tes Swab Massal Melacak Kasus Virus Corona 

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi Swab tes

Kerawang, Radarbuana.com – Pemerintah Kabupaten Kerawang terus berupaya memutus rantai pandemi virus corona. Bahkan melakukan pemantau dini terhadap masyarakatnya, dengan cara melakukan  Tes Swab Massal, Senin (8/6).

Pelaksana tugas (plt) Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karawang mengungkapkan, pihaknya bersama Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 terus melacak kasus virus corona di Karawang.

“Tes swab ini dikhususkan untuk orang dalam pemantauan (ODP), pasien dalam pengawasan (PDP), serta orang tanpa gejala (OTG),” terangnya.

Diketahui Karawang memiliki dua alat Polymerase Chain Reaction (PCR) di Rumah Sakit Paru Karawang dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Karawang.

Disamping  tes swab, Pemkab juga menggelar rapid tes. Meski saat ini Karawang dikatakan belum memiliki pasien positif virus korona.

Asid

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *