Sponsor

Sponsor

Daerah

Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Vaksinasi Drive Thru di Bali

RadarBuana.com | Jakarta  – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi massal di Bali. Peninjauan itu dilakukan di GOR Kepaon Kodam Udayana dan Mall Bali Galeria, Rabu (21/4/2021).

Vaksinasi massal tersebut dilakukan kepada beberapa lapisan elemen masyarakat. Diantaranya, pelaku pariwisata, driver ojek online, dan masyarakat sekitar. Mereka juga meninjau pelaksanaan vaksin massal secara Drive Thru yang digelar di Mall Bali Galeria. Ditempat ini jumlah warga yang divaksin sebanyak 450 orang.

Kapolri Sigit mengungkapkan, dengan dilakukannya vaksinasi massal tersebut, diharapkan terciptanya kekebalan kelompok atau Herd Immunity dari virus corona atau Covid-19.

“Dengan dilakukan vaksinasi masal akan menumbuhkan Herd Immunity,” kata Sigit dalam tinjauannya.

Sigit berharap, vaksinasi massal ini juga diharapkan bisa membangkitkan sektor pariwisata yang menjadi Leading Sektor di Pulau Dewata tersebut. Sehingga, perekonomian masyarakat kembali meningkat.

“Dengan disuntik vaksin secara masal maka diharapkan perekonomian akan meningkat wisatawan akan datang ke Bali dan kesehatan masyarakat akan mempunyai Herd Immunity,” ujar Sigit.

Kesempatan yang sama, Panglima TNI Marsekal Hadi menyebut bahwa, vaksinasi massal di Bali dilakukan sebanyak 1.789 orang dari berbagai lintas sektoral.

Hadi menegaskan, meskipun dilaksanakannya vaksin terhadap ribuan orang, diharapkan masyarakat tetap melakukan protokol kesehatan yang dianjurkan oleh pemerintah.

“Walaupun sudah di vaksin agar tetap pakai masker, cuci tangan,” kata Hadi di kesempatan yang sama. Tom

adminradar

Recent Posts

Berikan Dukungan dan Empati, Kapolres Gowa Hadiri Pemakaman Anak Bungsu AIPDA Musdin Mappa

RadarBuana |Gowa | Kapolres Gowa, AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., bersama Ketua Bhayangkari…

1 hari ago

Minggu Kasih Polda Sulsel Dengarkan Warga Perumahan Bung Tamalanrea

RadarBuana | Makassar — Polda Sulsel menggelar program rutinnya yang disebut dengan Minggu Kasih. Minggu…

2 hari ago

Minimalisir Terjadinya Lakalantas, Ini Yang Dilakukan Satlantas Polres Gowa

RadarBuana | Gowa - Tingginya angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas yang melibatkan remaja di…

2 hari ago

Wakapolres Gowa Bersama PJU Salurkan 500 Bibit Pohon Pinus untuk Penghijauan dari Kapolda Sulsel

RadarBuana | Gowa - Pasca apel pagi, Wakapolres Gowa KOMPOL Gani, S.H, M.H bersama para…

2 hari ago

BASU Rayakan Aniversarv Pertama Datangkan Penyanyi Tri Suaka dan Virza

Satusuaraekspres.co | BASU (PT Berkah Amanah Selalu) didirikan pada 08 April 2023, tepat pada 17…

2 hari ago

Peringati Hari Otoda Ke-28 Tahun, Pemkab Gowa Siap Sukseskan Program Nasional

RadarBuana | Gowa -Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Abdul Karim Dania bertindak sebagai inspektur upacara…

4 hari ago