InfotainmentMusik

Malam Puncak AMI Awards ke-27 Digelar 4 Desember, Usung Tema “Musik Generasi Baru”

×

Malam Puncak AMI Awards ke-27 Digelar 4 Desember, Usung Tema “Musik Generasi Baru”

Sebarkan artikel ini
Konferensi pers penyelenggaraan malam puncak AMI Awards 2022.(foto;ist)

RadarBuana | Jakarta  – Yayasan Anugerah Musik Indonesia (YAMI) tengah bersiap menyelenggarakan malam puncak Anugerah Musik Indonesia (AMI Awards) ke-27. Acara yang akan digelar di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan, pada Rabu, 4 Desember ini, mengusung tema “Musik Generasi Baru.” Tema tersebut dimaksudkan untuk merayakan keberagaman musik dari para musisi generasi baru di industri musik Indonesia.

Ketua YAMI, Candra Darusman, mengajak seluruh insan musik untuk bersama-sama mendukung dan merayakan karya-karya yang dihasilkan selama setahun terakhir. Ia menegaskan bahwa AMI Awards tetap relevan, terutama bagi generasi baru.

“Walaupun AMI semakin dewasa dan bertambah usia, tapi yang tampil nanti semakin muda. Tahun ini, peserta AMI juga naik terus, itu menjadi indikator kalau AMI masih relevan,” ujar Candra dalam konferensi pers yang digelar di Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (29/11/2024).

Malam Puncak yang Elegan dan Kekinian

Untung Pranoto, CEO Prestige Promotions, menyatakan kesiapannya mendukung AMI Awards menghadirkan malam puncak yang megah dan relevan dengan zaman.

“Konsep tahun ini kan ‘Musik Generasi Baru’, jadi kita dapat pesan juga dari Kemenbud, kalau kita harus elegan tapi kreatifnya harus kekinian. Itu tantangannya buat konsep ini. Ya insya Allah kita siap menyampaikan pesan dari Kemenbud dan AMI,” jelas Untung.

62 Kategori dan Penghargaan Khusus

Di malam puncak AMI Awards ke-27, 62 kategori penghargaan akan diumumkan, dibagi dalam dua sesi. Sesi pertama akan mengumumkan 50 kategori di siang hari, sementara sesi kedua akan menampilkan 12 kategori dan 5 penghargaan khusus, yang akan diserahkan langsung di atas panggung.

Sebagai daya tarik tambahan, AMI Awards tahun ini juga bekerja sama dengan Frank & Co. untuk menghadirkan piala khusus yang dilapisi berlian, yang akan diberikan kepada pemenang di beberapa kategori tertentu.

Penampilan Musisi Tanah Air

Acara ini akan dimeriahkan oleh penampilan sejumlah musisi kenamaan Indonesia, seperti Salma Salsabil, Bernadya, Sal Priadi, Sherina Munaf, Rony Parulian, Isyana Sarasvati, Rahmania Astrini, Adrian Khalif, dan Selfi Yamma.

“Untuk performing-nya, kita berharap mereka bisa menampilkan penampilan terbaik di atas panggung,” tambah Untung.

Dapat Disaksikan Secara Online

Malam puncak AMI Awards ke-27 ini juga dapat disaksikan secara langsung oleh masyarakat Indonesia melalui kanal YouTube Official Anugerah Musik Indonesia/AMI Awards. Jangan lewatkan momen bersejarah ini sebagai selebrasi musik generasi baru yang penuh keberagaman dan kreativitas.

(Migo)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *