RadarBuana | Jakarta – Halal Fair 2024, pameran produk halal terbesar di Indonesia, akan berlangsung pada 6-9 Desember 2024 di ICE BSD, Tangerang. Acara ini menghadirkan lebih dari 150 exhibitor dari berbagai sektor seperti fashion, kuliner halal, umrah & haji travel, multiproduk, dan merchandise.
Sebagai puncak rangkaian event Halal Fair tahun ini, pameran juga akan berkolaborasi dengan Halal Indonesia International Trade Show (HIITS), membuka peluang jejaring bisnis UMKM halal ke pasar global. Negara-negara seperti Mesir, Malaysia, Uzbekistan, dan Tunisia turut hadir sebagai mitra kolaborasi, memperkuat promosi produk halal nasional di pasar internasional.
Komitmen Meningkatkan Ekosistem Halal dan Ekonomi Syariah
Menurut Satrio Sukur, Project Director WPCitra, Halal Fair 2024 berkomitmen mendukung pembangunan ekonomi syariah dan halal sebagai bagian dari program pemerintah yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045. “Kami ingin mewujudkan Indonesia sebagai pusat halal dunia. Dengan misi Never Stop In Halal Ways, Halal Fair menjadi platform untuk memperkuat ekosistem halal di tanah air,” ujar Satrio dalam Technical Meeting di Jakarta (25/11).
Ia menambahkan, tren positif daya beli masyarakat terhadap produk halal terus meningkat, terutama dari kelas menengah muslim. Targetnya, Halal Fair dapat mendorong perputaran bisnis dan transaksi produk halal dalam negeri sekaligus mempromosikan gaya hidup halal.
Ragam Program Menarik Halal Fair 2024
Selain pameran produk halal, Halal Fair 2024 menyuguhkan berbagai program menarik:
Fashion dan Kuliner Halal: Sejumlah brand fashion syar’i seperti Najaah, Vanara, dan Muslim Madani akan tampil. Vanara juga mengadakan talkshow bersama psikolog Intan Erlita bertema kesehatan mental.
Halal Culinary Festival: Menampilkan Chef’s Table Experience bersama Amanda dan Heru dari MasterChef Indonesia, Cooking Live Show, hingga program Koki Cilik untuk anak-anak.
RIHLA Halal Play Park: Area bermain edukatif seluas 800 m² untuk anak-anak hingga usia 12 tahun, dilengkapi zona permainan interaktif, craft & painting, hingga pertunjukan sains.
Kajian Islam dan Konsultasi Intim: Diisi 12 Asatidz dengan tema keluarga, bisnis, dan muamalah.
Beberapa public figure seperti Ricky Harun, Herfiza, dan Nadzira Shafa juga akan memeriahkan acara.
Promo Tiket dan Dukungan Sponsor
Tiket masuk Halal Fair dibanderol Rp 35 ribu, dengan akses gratis untuk anak di bawah 2 tahun dan lansia di atas 65 tahun. Pada hari Jumat, penyelenggara memberikan diskon 50% untuk pelajar, serta akses gratis bagi guru, TNI, Polri, tenaga kesehatan, dan pengunjung bernama Desi (dengan menunjukkan KTP).
Acara ini didukung oleh sponsor utama seperti Wardah, Kahf, dan Biodef, serta lembaga seperti BPJPH, LPPOM MUI, dan Kemenparekraf.
Informasi Selengkapnya
Kunjungi Instagram @halalfair.id untuk jadwal lengkap acara dan pembelian tiket online. Jangan lewatkan kesempatan menjelajahi dunia halal yang inspiratif dan edukatif di Halal Fair 2024.
(Athaullah)