Radarbuana | Jakarta– Suasana hangat dan penuh kebahagiaan menyelimuti Oria Hotel, Sabang, Jakarta Pusat, pada Sabtu malam, 8 Maret 2025, saat sejumlah artis dan penyanyi legendaris berkumpul untuk menggelar acara buka puasa bersama anak-anak yatim dari Bekasi. Acara yang diprakarsai oleh AE Entertainment dan FEM Indonesia ini turut dimeriahkan dengan panggung musik dan santunan untuk puluhan anak yatim yang hadir.
Sebagai penggagas sekaligus ketua pelaksana acara, Cahaya Bunga Saragih menyampaikan bahwa tujuan utama dari acara ini adalah untuk memberikan kebahagiaan di bulan Ramadan bagi anak-anak yatim. “Acara ini kami buat untuk berbuka bersama sekaligus berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim. Semoga mereka merasakan kebahagiaan dan keceriaan di bulan suci ini,” ujarnya penuh haru.
Selain berbuka puasa bersama, acara ini juga melibatkan berbagai artis senior seperti Ita Purnamasari, Endang S Taurina, Etrie Jayanthie, dan Vista Putri. Kehadiran mereka tidak hanya untuk menghibur, tetapi juga untuk mendukung program santunan yang ditujukan kepada anak-anak yatim. “Kami sangat berterima kasih kepada Oria Hotel yang telah menyediakan tempat yang indah ini. Semua tamu dan artis yang hadir telah mendukung acara ini dengan penuh semangat,” tambah Bunga.
Salah satu penampil, Ita Purnamasari, yang dikenal dengan lagu hitsnya “Cintaku Padamu,” mengungkapkan kebahagiaannya dapat berpartisipasi dalam acara ini. “Saya sangat senang bisa berkontribusi dengan menyanyikan lagu-lagu terbaik saya dan membawa kebahagiaan untuk anak-anak yatim. Semoga menjadi berkah untuk kita semua,” ujar Ita.
Endang S Taurina, yang tampil luar biasa malam itu, mengungkapkan rasa terkejut dan bangga atas kesuksesan acara ini. “Ini adalah pertama kalinya saya terlibat dalam acara seperti ini dan saya merasa sangat bahagia. Semoga acara ini membawa berkah bagi semua,” ungkapnya penuh syukur.
Etrie Jayanthie, yang juga tampil menyanyikan lagu-lagu hitsnya, menyampaikan kebahagiaannya dapat berpartisipasi. “Terima kasih telah mengundang saya. Semoga anak-anak yatim yang hadir merasa bahagia dan mendapatkan berkah dari acara ini,” tuturnya.
Selain para penyanyi legendaris, acara tersebut juga dihadiri oleh Brigjen TNI (Purn) Tamim Musthofa, yang menjadi pembina acara. Meski tidak berprofesi sebagai penyanyi, Tamim juga berpartisipasi dengan menyanyikan lagu barunya yang diciptakan oleh Maman Piul. “Meskipun saya bukan penyanyi, saya sangat senang bisa menjadi bagian dari acara ini dan ikut membahagiakan anak-anak yatim,” ungkap Tamim.
Vista Putri, yang juga hadir sebagai bintang tamu, tampil memukau dengan lagu-lagu religi. Penyanyi yang dikenal lewat karya-karya religi ini juga menyampaikan pesan tentang pentingnya berbagi. “Saya ingin mengingatkan kita semua, terutama yang memiliki rezeki lebih, untuk tidak pelit berbagi dengan sesama, khususnya anak-anak yatim. Kita semua berusaha memberikan kebahagiaan pada mereka,” ujar Vista.
Acara yang dimulai pukul 5 sore ini diawali dengan penampilan biola dari Maman Piul, dilanjutkan dengan penampilan Ita Purnamasari dan Tamim Musthofa. Sebelum berbuka puasa, acara diisi dengan tausyiah dan pemberian santunan untuk anak-anak yatim. Setelah berbuka dan melaksanakan shalat taraweh, panggung musik megah dibuka dengan penampilan dari para artis legendaris, yang menutup acara dengan menyanyikan lagu ciptaan Cahaya Bunga Saragih bersama-sama.
Melalui acara ini, para artis dan penyelenggara berharap dapat memberikan sedikit kebahagiaan kepada anak-anak yatim dan menjadikan momen Ramadan ini sebagai kesempatan untuk berbagi dan berbuat kebaikan.
[]